Tulisan ini adalah postingan pertama dalam Bulan Ramadan tahun ini. Dalam beberapa hari ini saya tidak memosting satu postingan pun di Steemit.
Postingan terakhir kira-kira setengah bulan yang lalu. Setelah itu saya pun melakukan jeda beberapa hari. Hanya sekadar bersantai dan melihat-lihat postingan Steemian lain.
Sore ini saya mencoba menulis kembali di sini. Namun secara kuantitas, tulisan saya di sini tentunya akan menurun dibanding sebelumnya. Tentu ada banyak alasan kenapa bisa terjadi demikian. Salah satu alasan tentu sudah sama-sama kita ketahui.
Setelah melakukan sedikit pemantaun saya mendapat bahwa kondisi ini juga dialami oleh Steemian lainnya. Bahkan sebagian dari mereka justru telah pamit dari forum ini.
Kepada yang sudah pamit kita ucapkan selamat tinggal. Kepada yang masih bertahan selamat bersabar.
0 Comments